Memakan makanan kemasan adalah cara praktis untuk dapatkan
asupan energi jika waktu sedang mepet. Selain itu, makanan kemasan dijadikan
sebagai camilan di kala rehat singkat. Tapi sedikit dari mereka yang tahu
apakah kandungannya sehat atau tidak.
Ternyata, ada beberapa kandungan berbahaya di dalam makanan
kemasan, baik dengan kemasan kotak, kaleng, dan plastik. Bahkan, beberapa bahan
makanan ini dapat menjadi pemicu beberapa penyakit serius. Berikut ini
rinciannya:
1. Aspartam.
Bahan ini ada di hampir semua makanan kemasan. Bahan pemanis
buatan ini biasanya terdapat dalam minuman bersoda. Penelitian bahan menemukan
bahwa aspartam bisa memicu penyakit limfoma, leukimia, dan ginjal.
2. Pewarna Makanan.
Biru, kuning, merah, dan warna lainnya dalam makanan sungguh
menarik mata. Padahal pewarna makanan bisa menyebabkan masalah serius.
Warna-warna pada makanan ini dapat menyebabkan penyakit kandung kemih, otak ,
ginjal, adrenal, dan kanker tiroid.
3. Sirup Jagung.
Kedengarannya tidak berbahaya, tapi ternyata sirup jangung
mengandung fruktosa yang tinggi. Sirup jagung biasanya digunakan untuk pemanis
makanan kemasan. Terlalu banyak mengkonsumsinya jadi penyebab utama penyakit
diabetes.
4. MSG.
Monosodium glutamat adalah penambah rasa untuk makanan
kemasan. Kandungan asam glutamat bebas dan natrium aditif ini dapat mempengaruhi
kesehatan otak. Penelitian bahkan mengaitkan MSG sebagai penyebab penyakit
Alzheimer dan Parkinson.
5. Natrium Benzoat dan Kalium Benzoat.
Dua bahan ini sering digunakan sebagai pengawet makanan.
Bahan-bahan ini ini dapat menyebabkan kerusakan tiroid. Bahayanya bahkan akan
meningkat jika makanan kemasan ini terkena panas atau cahaya matahari langsung.
Semoga Bermanfaat
Together We Share
Tidak ada komentar:
Posting Komentar